Back
Siapa Uilliam Barros Pemain Baru Persib? CV Jelek dan Market Value Ghoib Jadi Perhatian Bobotoh
May 21, 2025
PIKIRAN RAKYAT – Nama Uilliam Barros mendadak ramai dibicarakan usai santer dikabarkan bakal menjadi rekrutan baru Persib Bandung untuk musim 2025/26. Striker asal Brasil yang bermain di Liga Kuwait ini disebut-sebut akan menggantikan posisi David da Silva yang akan meninggalkan skuad Maung Bandung.
Meski belum ada pengumuman resmi dari manajemen Persib, sinyal kedatangan Barros makin kuat seiring banyaknya spekulasi yang beredar di media sosial.
Namun, kabar ini justru menuai reaksi beragam dari kalangan Bobotoh, pendukung setia Persib. Banyak yang mempertanyakan kualitas sang pemain, terutama karena rekam jejak karier (CV) Uilliam Barros dinilai kurang meyakinkan dan tidak memiliki nilai pasar (market value) yang jelas di situs Transfermarkt.
Tak Punya Market Value dan Statistik Karier Biasa Saja
Salah satu hal yang paling disorot Bobotoh adalah absennya nilai pasar (market value) Uilliam Barros di situs populer Transfermarkt. Dalam dunia sepak bola modern, ini menjadi indikator penting untuk mengukur kualitas dan eksposur seorang pemain
Tidak adanya nilai pasar jelas membuat banyak pendukung Persib ragu akan kapasitas Barros sebagai pengganti David da Silva yang dikenal tajam.
Dari catatan statistik di Transfermarkt, Barros tercatat telah bermain 164 pertandingan dari musim 2014/15 hingga 2022/23, dengan torehan hanya 30 gol dan 4 assist. Angka ini jelas terbilang rendah untuk seorang penyerang yang digadang-gadang akan menjadi mesin gol di klub sebesar Persib.
6Shares
0Comments
14Favorites
12Likes
No content at this moment.